Pages

Sabtu, 12 Maret 2011

Taufik Ditumbangkan Non-unggulan

Birmingham - Taufik Hidayat tersingkir di babak pertama turnamen All England. Yang lebih menyesakkan, Taufik dipecundangi oleh pemain non-unggulan asal Jepang, Kazushi Yamada.

Taufik menjadi wakil terakhir Indonesia yang bertanding di National Indoor Arena, Kamis (10/3/2011) dinihari WIB. Namun unggulan kedua itu gagal melangkah lebih jauh karena ditekuk Yamada 10-21, 14-21.

Di set pertama, Taufik selalu tertinggal sejak posisi 2-2. Yamada yang mendaratkan 11 smes, berbanding lima smes yang dilancarkan Taufik, merebut set pembuka ini dengan 21-10.

Permainan Taufik tidak membaik di set kedua. Yamada melejit unggul 11-6 dan tak terkejar hingga akhirnya menyudahi pertandingan dengan skor 21-14 dalam waktu total 31 menit saja.

Untungnya, hal serupa tidak menimpa ganda putra Markis Kido/Hendra Setiawan. Unggulan keempat itu melaju ke babak kedua usai menyingkirkan Peng Soon Chan/Khim Wah Lim 21-10, 25-23.

Di babak kedua, Markis/Hendra bakal bertemu ganda Jepang Hirokatsu Hashimoto/Noriyasu Hirata yang sebelumnya melewati hadangan Songphon Anugritayawon/Sudket Prapakamol (Thailand).
 
Sumber : Arya Perdhana - detiksport
foto : Reuters

Tidak ada komentar:

Posting Komentar