Pages

Senin, 24 Januari 2011

Australia Terbuka: Nadal tekuk Cilic

Unggulan pertama Rafael Nadal akan berhadapan dengan David Ferrer di babak perempat final turnamen Australia Terbuka setelah mengalahkan Marin Cilic 6-2 6-4 6-3.

Cilic yang merupakan unggulan ke-15 tidak berkutik menghadapi Nadal yang pada game pertama sudah mematahkan servisnya.

Nadal bahkan memainkan pukulan lob yang seolah-olah akan keluar lapangan, tetapi masuk ke dalam garis dan tidak bisa dijangkau Cilic yang mempunyai tinggi badan 198cm.

Nadal sudah pulih sepenuhnya dari demam yang dia derita sejak di Qatar dua minggu lalu dan kembali mematahkan servis Cilic pada game kelima.

Pemain Spanyol ini mematahkan servis Cilic di game ketujuh dan bisa menutup set kedua dengan skor 6-4.

Di set ketiga, Nadal dua kali mematahkan servis pemain Kroasia itu untuk menutup pertandingan dalam waktu dua setengah jam.

Sesama Spanyol

Di babak delapan besar, Nadal sudah ditunggu temannya sesama pemain Spanyol, David Ferrer, yang merupakan unggulan ketujuh.

Ferrer mengalahkan pemain berusia 20 tahun dari Kanada, Milos Raonic, 4-6 6-2 6-3 6-4.

Raonic, yang maju dari babak kualifikasi, sebelumnya sudah menyingkirkan dua pemain unggulan yaitu unggulan ke-22 Michael Llodra dan unggulan ke-10 Mikhail Youzhny.

Setelah mengalahkan Cilic, Nadal memuji Ferrer yang menurutnya bermain fantastik ketika mengalahkan Raonic yang terkenal dengan servis geledeknya.

"Dia menang dalam pertandingan yang berat," kata Nadal.

Selain Ferrer-Nadal, perempat final akan diwarnai duel sesama Swis yaitu Roger Federer melawan Stanislas Wawrinka.
 
Sumber : BBCIndonesia.com - detiksport
Foto : Getty Images

Tidak ada komentar:

Posting Komentar