Pages

Senin, 03 Januari 2011

Wozniacki Tanpa Beban di Australia Terbuka

Hong Kong - Belum ada satu pun gelar Grand Slam yang direngkuh oleh Caroline Wozniacki. Tekanan itulah yang kini disandang oleh si petenis putri rangking satu dunia.

Wozniacki menjejak tangga tertinggi peringkat WTA sejak bulan Oktober 2010 lalu. Itu ia capai dengan menggeser Serena Williams, kendati belum pernah menjadi jawara Grand Slam.

Catatan terbaik Wozniacki di Grand Slam sendiri adalah dengan menjadi finalis AS Terbuka, yang mana itu satu kali ia lakukan di gelaran tahun 2009.

Selebihnya, petenis asal Denmark tersebut "hanya" bisa menjadi perempatfinalis Prancis Terbuka (2010), dan sampai ke babak empat Australia Terbuka (2008, 2010) dan Wimbledon (2009, 2010).

Menjelang dimulainya Australia Terbuka 2011 --tantangan Grand Slam pertama tahun ini-- pada 17 Januari depan Wozniacki jelas memiliki beban tersendiri untuk membuktikan kelayakannya menjadi nomor satu dengan menjadi juara.

Meski begitu, Wozniacki enggan kepikiran atau terbebani. Perempuan berusia 20 tahun tersebut memberi indikasi akan tampil tanpa tekanan di Australia Terbuka nanti.

"(Saya) Tidak mau pilih-pilih. Jika saya memenangi Grand Slam dalam karir saya, maka saya akan bahagia," tukasnya seperti dikutip Yahoosports.

Beban serupa sebelumnya pernah disandang oleh Dinara Safina tahun 2009 lalu. Saat itu ia mampu menempati rangking satu tanpa pernah meraih gelar juara di ajang Grand Slam. Safina sendiri kini terlempar ke rangking 63.

Sumber : Kris Fathoni W - detiksport
foto : Getty Images

Tidak ada komentar:

Posting Komentar