Pages

Jumat, 12 November 2010

BNP Paribas Masters - Sedikit Lelah, Federer Melaju


Paris - Roger Federer mengaku kelelahan saat menjalani pertandingan pertamanya di BNP Paribas Masters. Meski begitu, sang unggulan teratas tetap mulus melaju ke babak ketiga.

Federer menghadapi petenis tuan rumah, Richard Gasquet, dalam pertandingan babak kedua yang digelar di lapangan keras Bercy Arena, Paris, Kamis (11/10/2010) dinihari WIB.

Federer tidak membuang banyak waktu. Dalam dua set, petenis Swiss itu menyudahi perlawanan Gasquet dengan skor 6-4, 6-4 dan akan berjumpa dengan Radek Stepanek di babak ketiga.

"Saya berjuang mengatasi kelelahan, tapi saya yakin kepercayaan diri bisa membuat saya melangkah jauh di sini," komentar Federer seperti halnya dilansir YahooSports.

Selain Federer, petenis unggulan lain yang maju ke babak ketiga adalah Robin Soderling. Unggulan kelima asal Swedia itu mengalahkan petenis Prancis, Gilles Simon, 6-4, 6-0.

Soderling di babak ketiga akan meladeni petenis Swiss, Stanislas Wawrinka. Petenis non unggulan itu sebelumnya membuat kejutan kecil dengan menundukkan unggulan 15, Ivan Ljubicic.

Unggulan ke-10, Nikolay Davydenko, bakal menghadapi unggulan kelima, Tomas Berdych, di babak ketiga. Davydenko sebelumnya melewati hadangan Thomaz Belucci, 6-3, 6-0.

Sumber : Arya Perdhana – detiksport
Foto : AFP/Jacques Demarthon

Tidak ada komentar:

Posting Komentar